Kamis, April 24, 2025
More
    spot_img

    3 Aktivitas Seru dari Predator Gaming Indonesia di VCT Pacific 2025

    Aktivitas ini akan berlangsung secara online dan offline dari Maret hingga Agustus 2025.

    Acer melalui Predator Gaming Indonesia, kembali menegaskan komitmennya terhadap ekosistem esports dengan menjadi mitra resmi VCT Pacific 2025.

    Selama rangkaian VALORANT Champions Tour (VCT) Pacific 2025, Predator Gaming Indonesia menghadirkan beragam aktivitas seru yang memberikan hiburan, edukasi, dan kesempatan berinteraksi langsung dengan komunitas gaming Indonesia.

    Aktivitas ini akan berlangsung secara online dan offline dari Maret hingga Agustus 2025, memberikan penggemar cara-cara unik untuk terhubung dengan pemain favorit dan memenangkan hadiah eksklusif, termasuk perjalanan ke Final Stage 2 VCT Pacific di Tokyo.

    Cukup dengan membeli laptop Helios atau Nitro yang menggunakan prosesor Intel® Core™, mendaftarkan produk, dan menyelesaikan tantangan, penggemar berkesempatan memenangkan perjalanan ke Tokyo.

    Program ini berlangsung dari 18 April hingga 31 Mei 2025, dan akan dipilih dua pemenang utama.

    Berikut rangkaian aktivitas dari Predator Gaming Indonesia :

    ● Predator Academy

    Menghadirkan pemain dan talent RRQ ke kampus dan tempat nongkrong untuk menantang komunitas VALORANT dalam pertandingan 1V1, tantangan menembak, dan sesi latihan.

    ● Predator Guru

    Sesi coaching VALORANT untuk membangun interaksi antara Predator Gaming, audiens, dan RRQ. Predator Coaching Clinic akan berlangsung secara online dan dipandu oleh pelatih dan analis RRQ untuk membantu pemain meningkatkan kemampuan bermain.

    ● Online Watch Party & Live Streaming Podcast

    Dipandu oleh 3 SJW (Son, Jamal & Yanto), caster dan influencer VALORANT ternama Indonesia.

    Acara ini akan tayang di kanal YouTube Predator Gaming Indonesia sepanjang musim VCT Pacific, dari Maret hingga Agustus 2025.

    Penggemar bisa merasakan keseruan menonton pertandingan langsung serta menikmati podcast penuh insight bersama pemain pro, streamer, pemilik tim, dan talent RRQ.

    Selama musim VCT Pacific ini, Predator Gaming Indonesia juga menghadirkan promo eksklusif. Dapatkan diskon spesial dengan membeli produk gaming Predator dan raih kesempatan untuk pergi ke Tokyo.

    Artikel Terkait

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini

    - Advertisment -
    Google search engine

    Gadget Populer

    Trending