Huawei membuka tahun 2024 dengan merilis Huawei MatePad Pro 13.2” sebagai tablet terbaru yang akan memudahkan konten kreator berkreasi.
Tablet Huawei terbaru di 2024 ini dilengkapi dengan layar full screen OLED bersertifikasi Low Blue Light dan Flickr Free dari TÜV Rheinland.
Tablet yang memiliki kapasitas RAM 12GB ini hanya memiliki berat 580gr dan bodinya tipis dengan rasio ketebalan hanya 5.5mm.
Huawei MatePad Pro 13.2” juga dilengkapi dengan innovative antenna design, yang dapat menguatkan jaringan sehingga koneksi internet lancar.
Setiap ide bisa langsung dicatat atau dituangkan di PC level WPS Office 2.0 yang semakin unggul dengan fitur-fitur tambahannya.
Lengkap dengan fitur pivot table, custom margin, printing dan cloud account synchronization.
Aplikasi ini juga gratis seumur hidup dan hanya tersedia eksklusif pada tablet HUAWEI untuk fitur pengolahan dokumen lengkap layaknya pada laptop.
Tersedia juga keyboard dengan touchpad yang memungkinkan navigasi mudah serta multi-tasking lebih efisien.
Touchpad ini juga mendukung berbagai gesture shortcut, misalnya untuk pindah aplikasi, kembali ke home screen, dan split-screen, dan lain sebagainya.
Ditambah dengan dukungan Huawei Super Device, tablet ini semakin membuat seluruh pengelolaan data berjalan seamless dan real-time!
Sekarang pengguna bisa mulai merealisasikan ide yang sudah ada melalui aplikasi sketch atau Huawei Notes menggunakan stylus pen terbaru dari Huawei.
Dihadirkan pula teknologi terbaru pada Huawei M-Pencil 3rd gen yaitu Nearlink, teknologi pertama yang memiliki 10.000 level pressure sensing.
Kemampuan ini jauh di atas standar industri yang biasanya ada di kisaran 4.000 hingga 8.000 level saja.
Pengguna tidak perlu khawatir perangkat kehabisan daya baterai, karena HUAWEI MatePad Pro 13.2” memiliki kapasitas baterai 10.100 mAh.
Selain itu, baterai tablet ini juga sudah didukung kemampuan fast charging dengan SuperCharge 88W.
Ini merupakan kecepatan charging paling cepat di kelasnya. Charger berkecepatan tinggi ini juga sudah disertakan dalam paket pembelian.
Tablet HUAWEI dilengkapi 6 speaker dengan teknologi Huawei Sound™ dan menjadi tablet pertama di industri dengan multi-driver array speaker.
Pada peluncuran perdananya, pelanggan tersedia berbagai penawaran menarik selama masa pre-order pada 11-26 Januari 2024.
Selama masa pre-order ini, pelanggan bisa menggunakan early bird voucher senilai Rp200 ribu yang telah diklaim sebelumnya.
Untuk pembelian di Shopee, tersedia juga pilihan cicilan 0% melalui SPaylater hingga 6 bulan.
Pembelian melalui kartu kredit akan mendapatkan 0% biaya penanganan hingga 24 bulan, sehingga tidak lagi ribet untuk memiliki Huawei MatePad Pro 13.2”!